Tuesday, September 11, 2012

Pengaruh Positif dan Negatif Internet

0 komentar

Pengaruh Positif dan Negatif Internet Bagi Remaja

Internet merupakan alat komunikasi dan informasi masa kini yang sangat canggih dan banyak digemari orang. Terutama oleh kaum remaja saat ini yang semakin ingin tahu tentang teknologi modern yang berkembang untuk dapat bergaul dengan dunia luar. Remaja adalah suatu proses/masa perubahan dari anak-anak menjadi dewasa. Selama masa itu berlanjut remaja akan mengalami beberapa perubahan pada pola pikir yang akan berkembang semakin dewasa. Mereka akan mulai berpikir bagaimana cara bersosialisasi dengan dunia luar agar tidak ketinggalan jaman dengan teknologi yang semakin maju. Dengan rasa keingintahuan tersebutlah yang mendorong para remaja untuk mempelajari dan menjelajah fasilitas apa saja yang dapat dinikmati dalam internet.

Sunday, September 9, 2012

Tips Mengetik 10 jari

0 komentar
Bayangkan bila kamu harus menyelesaikan setumpuk ketikan sedang cara mengetik kamu masih mengandalkan 11 jari alias 2 jari telunjuk. Sudah pegal, makan waktu lama pula. Paling yang ada dalam pikiran membawa setumpuk ketikan itu ke rental komputer. Tinggal bayar sekian ribu dan selesai. Biarpun harus mengeluarkan krocek untuk jasa ketik, yang penting tugas selesai.

Itu artinya kamu termasuk orang yang malas. Pengennya terima beres. Padahal jika kamu ingin mempelajarinya, mengetik bakal menjadi pekerjaan yang menyenangkan. Melihat temen yang mengetiknya cepet banget 10 jari, jadi termotivasi untuk mengalahkannya.

Pengertian dan Sejarah Blog

0 komentar

Blog

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Blog merupakan singkatan dari web log adalah bentuk Aplikasi Web yang menyerupai tulisan-tulisan (yang dimuat sebagai posting) pada sebuah halaman web umum. Tulisan-tulisan ini seringkali dimuat dalam urut terbalik (isi terbaru dahulu baru kemudian diikuti isi yang lebih lama), meskipun tidak selamanya demikian. Situs web seperti ini biasanya dapat diakses oleh semua pengguna Internet sesuai dengan topik dan tujuan dari si pengguna blog tersebut.


Sejarah

Media blog pertama kali dipopulerkan oleh Blogger.com, yang dimiliki oleh Pyra Labs sebelum akhirnya PyraLab diakusisi oleh Google.Com pada akhir tahun 2002 yang lalu. Semenjak itu, banyak terdapat aplikasi-aplikasi yang bersifat sumber terbuka yang diperuntukkan kepada perkembangan para penulis blog tersebut

Windows 8

0 komentar

Windows 8

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Windows 8 adalah nama kode untuk versi selanjutnya dari Microsoft Windows, serangkaian sistem operasi yang diproduksi oleh Microsoft untuk digunakan pada komputer pribadi, termasuk komputer rumah dan bisnis, laptop, netbook, tablet PC, server, dan PC pusat media.[1] Sistem operasi ini menggunakan mikroprosesor ARM selain mikroprosesor x86 tradisional buatan Intel dan AMD. Antarmuka penggunanya diubah agar mampu digunakan pada peralatan layar sentuh selain mouse dan keyboard. Sehingga Windows 8 di desain untuk perangkat Tablet sentuh.

Sejarah E-mail

0 komentar

Surat elektronik

Dari Wikipedia bahasa Indonesia, ensiklopedia bebas
Surat elektronik atau pos elektronik  (bahasa Inggris: email') adalah sarana kirim mengirim surat melalui jalur jaringan komputer (misalnya Internet).

Lima langkah dalam proses pengiriman e-mail
Dengan surat biasa umumnya pengirim perlu membayar per pengiriman (dengan membeli perangko), tetapi surat elektronik umumnya biaya yang dikeluarkan adalah biaya untuk membayar sambungan Internet. Tapi ada perkecualian misalnya surat elektronik ke telepon genggam, kadang pembayarannya ditagih per pengiriman